Adinda Ramadhani, Selebgram Bandung, Merambah Industri Kecantikan dan Investasi Saham: Inspirasi bagi Generasi Milenial

Bandung, TeropongJakarta.com – Adinda Ramadhani, selebgram yang dikenal dengan konten olahraga inspiratifnya, kembali mencuri perhatian publik dengan langkah terbarunya. Setelah menorehkan prestasi dalam dunia kebugaran, kini Adinda memperluas cakupan karier dengan bergabung di PT Mandom Indonesia Tbk, sebuah langkah yang mengukuhkan eksistensinya di industri kecantikan tanah air.

“Dunia kecantikan dan kosmetik selalu menarik bagi saya. Mayoritas perempuan menyukai makeup, dan setelah menjelajahinya lebih dalam, saya menyadari betapa banyak ilmu yang bisa didapatkan, mulai dari tips dan trik makeup hingga kandungan-kandungan dalam produk kosmetik,” ungkap Adinda, sembari membagikan cerita perjalanan karier barunya.

Tak hanya terpaku pada kecantikan, Adinda juga membagikan pengalamannya dalam investasi saham dan trading. Bagi Adinda, investasi saham bukan hanya tentang keuntungan finansial, melainkan juga tentang memanfaatkan waktu secara produktif. “Investasi saham memberikan kepastian bahwa kita tidak akan pernah menganggur seumur hidup kita. Meskipun berisiko, peluang mendapatkan profit jauh lebih cepat dengan ketekunan dan keseriusan dalam belajar,” tandasnya.

Dalam mengelola waktunya, Adinda menegaskan pentingnya fleksibilitas. Ia membagi waktu antara rutinitas gym dan bermain saham sesuai dengan situasi dan kondisi. “Waktu bermain saham sangat fleksibel, bahkan hanya dengan menggunakan handphone, sehingga saya bisa tetap bergerak dan aktif,” tambahnya.

Sementara itu, konten olahraga yang ia mulai secara iseng di media sosialnya telah menginspirasi banyak orang untuk hidup sehat. “Tujuan awal membuat konten olahraga hanyalah sekadar berbagi pengalaman, tapi ternyata respons yang saya terima begitu positif. Bahkan, banyak yang termotivasi untuk aktif berolahraga,” ucapnya penuh semangat.

Menyinggung soal hubungan antara olahraga dan kesehatan, Adinda menekankan pentingnya menjaga tubuh agar tetap bugar dan awet muda. “Olahraga bukan hanya investasi jangka panjang untuk tubuh, tapi juga salah satu kunci untuk menjaga kebugaran dan kecantikan,” paparnya.

Dengan pesan inspiratifnya, Adinda mengajak generasi muda untuk tetap aktif bergerak dan produktif. “Olahraga itu penting. Minimal bergeraklah, jika malas keluar, workout di rumah juga bisa dilakukan. Yang terpenting adalah niat dan konsistensi. Dan bagi saya, belajar adalah kunci,” tandas Adinda Ramadhani, menjadi inspirasi bagi banyak orang dalam berbagai bidang kehidupan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *